Resensi Seri Misteri Favorit


Petualagan Seru di Pulau Borneo



Judul              : Misteri Tambang Menggerung
Penulis          : Erlita Pratiwi
Penerbit         : Kiddo
Tahun Terbit : Cetakan I, Agustus 2015
Tebal Buku   : vi + 144 halaman

‘Jangan main-main di sekitar tambang kapur. Seram. Tambang itu bisa menggerung!’
Bulu kuduk Dyffa meremang mendengar larangan Om Danu—sepupu ayahnya. Saat ini Dyffa sedang berlibur di Buntok, Kalimantan Tengah. Mengunjungi ayahnya yang bekerja di pertambangan batubara. Ternyata suasana Buntok berbeda sekali dengan Jakarta. Malam hari sangatlah sepi dan jarang kendaraan yang lewat.
Untungnya di Buntok, Dyffa berkenalan dengan teman baru seusianya, Dian si galak. Ternyata tidak hanya Om Danu, Dian pun berkata jika tambang kapur  itu angker dan bisa menggerung.
 Saat berada di tepi Sungai Barito, Dyffa dan Dian memergoki dua orang lelaki misterius sedang mengangkat bubu berisi kucing hutan.  Dyffa curiga mereka komplotan penyelundup.  Apalagi Bapak Bertopi mengusir mereka  secara kasar. Sebelumnya, Dyffa juga mendengar dari Kay—sahabatnya di Jakarta—kalau saat ini marak penyelundupan kucing hutan dari Kalimantan.
            Tanpa sengaja, Dyffa juga mendengar pembicaraan Om Danu dan Bapak Bertopi. Mungkinkah Om Danu—sepupu ayahnya—terlibat penyelundupan? Semua hal yang mencurigakan itu menarik perhatian Dyffa. Ia dibantu Dian dan Jenta berniat menyelidikinya.
            Saat penyelidikan, Dyffa dan Dian dihantui Panglima Burung—makhluk legenda suku Dayak. Dan mereka mendapat peringatan. Dyffa dan Dian  juga terkurung di salah satu rumah pegawai tambang batubara. Apa yang terjadi selanjutnya?

 -----------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Teka-Teki Mutiara yang Menghilang


Judul              : Misteri Pantai Mutiara
Penulis          : Erlita Pratiwi
Penerbit         : Kiddo
Tahun Terbit : Cetakan I, Januari 2015
Tebal Buku   : vi + 185 halaman

            Resti berlibur ke rumah Tante Linda di Lombok. Bersama Amora, anak Tante Linda, ia menikmati objek wisata dan makanan khas di sana.
            Tapi Resti tidak menyangka, liburannya kali ini akan berubah menjadi petualangan menegangkan. Ada pencuri yang mengambil koleksi mutiara-mutiara Tante Linda.
Resti mendengar pembicaraan Mas Deni, sopir Tante Linda dengan seseorang  di telpon. Mereka sepertinya sedang mendiskusikan sesuatu yang rahasia. Kecurigaan Resti semakin menguat saat melihat gerak-gerik Mas Deni yang mencurigakan.
            Sebelumnya, di Bandara Soekarno-Hatta, tanpa sengaja Resti mendengar tentang pencurian mutiara dari Tante Kipas.
            Semua itu, menarik Resti untuk menyelidikinya. Namun, saat penyelidikan Resti dan Amora terkurung di gudang dan dihantui suara menyeramkan. Pencuri juga menyekap Tante Linda, Resti dan Amora. Apa yang terjadi selanjutnya?
 --------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Catatan :

Membaca kedua buku di atas, selain bisa menikmati cerita petualangan seru dan menegangkan, kita juga dapat informasi keren seputar kota Buntok dan Pulau Lombok. Karena dalam buku Seri Misteri Favorit ditambahkan fakta-fakta menarik dan bisa jadi gizi buat otak. Jadi, sekali baca dua tiga keseruan didapat. 

Dua-duanya menarik untuk dibaca. Tapi untuk Misteri Tambang Menggerung sepertinya lebih banyak fakta-faktanya. Tapi yang Misteri Pantai Mutiara pun ada pengetahuan keren yang membuat kita berasa ikutan jalan-jalan ke Buntok dan Lombok bareng Dyffa dan Resti. Nggak percaya? 

Buktiin aja,  buruan ke toko buku dan bawa pulang dua Seri Misteri Favorit ini. Atau bisa pesan langsung sama penulisnya, Kak Erlita Pratiwi.

Sekian.















2 komentar

  1. Yang ini temanya menarik. Memancing keinginan anak-anak until berpetualang

    BalasHapus
    Balasan
    1. Betul, Mbak. Selain jalan ceritanya menarik dan tak terduga, pembaca dapat info tambahan juga, loh.

      Hapus

Terima kasih sudah meninggalkan komentar. Salam hangat.